Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, mengungkapkan targetnya di ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Dari dua pertandingan awal melawan Australia dan Bahrain, Kluivert menargetkan Tim Garuda mampu meraih setidaknya empat poin.
Dalam konferensi pers baru-baru ini, Kluivert menegaskan ambisinya untuk membawa Indonesia tampil di Piala Dunia 2026. Ia menganggap bahwa hasil dari dua pertandingan awal ini akan menjadi langkah krusial bagi perjuangan Timnas.
“Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, target saya adalah lolos, tentu saja untuk Piala Dunia,” ujar Patrick Kluivert.
Meskipun ingin meraih poin maksimal, Kluivert mengingatkan pentingnya menghormati kekuatan lawan.
“Dari dua pertandingan pertama, saya ingin memiliki setidaknya empat poin di kantong. Kami tentu saja mengincar enam poin, tapi kami harus menghormati lawan,” tambahnya.
Australia dikenal sebagai salah satu tim terkuat di kawasan Asia dan memiliki tradisi panjang di Piala Dunia. Sementara itu, Bahrain juga bukan lawan yang bisa dianggap enteng, terutama dengan pengalaman mereka di level internasional.
Dengan lawan seberat ini, Kluivert memandang persiapan tim menjadi kunci utama untuk mencapai hasil yang diharapkan.
Patrick Kluivert juga menyerukan dukungan penuh dari masyarakat Indonesia. Menurutnya, semangat dari para suporter akan menjadi motivasi tambahan bagi tim di pertandingan penting tersebut.
“Kami butuh semua dukungan yang bisa kami dapatkan untuk menghadapi dua pertandingan awal ini. Ini bukan hanya tentang tim, tapi juga seluruh bangsa Indonesia,” tutup Kluivert.