Timnas Indonesia akan mendapat dukungan spesial dari komunitas ekspatriat Korea saat menghadapi Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 November. Dukungan ini diinisiasi oleh Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia, sebagai bentuk mempererat hubungan antara Indonesia dan Korea.
Ketua Komunitas Ekspatriat Korea, Song Chang-geun, mengungkapkan harapannya agar sinergi ini tak hanya memperkuat semangat suporter di stadion, tapi juga meningkatkan hubungan kedua negara.
Editor : Cinndy
Sumber : Bolacom